Jakarta -
Pencapaian membanggakan diraih dua DJ asal Indonesia, Lionel dan RAF. Keduanya belum lama inu tampil di acara It's The Ship.
Sesuai namanya, salah satu festival musik elektronik terbesar di Asia itu diadakan di atas kapal pesiar. Tampil di hamparan laut lepas menuju Busan dan Nagasaki, ini jadi momen membanggakan bagi Lionel juga RAF.
Diungkapkan oleh Lionel, euphoria acara It's The Ship bahkan masih dirasakannya meski telah pulang ke Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya masih merasa bangga karena bisa perform mewakili Indonesia. Senang juga mendapat kesempatan tampil satu panggung bareng DJ-DJ mancanegara," ujarnya lewat keterangan resmi, Kamis (13/6/2024).
"Ini pengalaman pertama saya juga mengikuti festival musik yang venue-nya berada di atas kapal pesiar dan pemandangannya laut lepas," tambahnya.
Selaras dengan itu, RAF pun mengungkap kebahagiannya bisa perform bersama jajaran DJ ternama internasional. Beberapa nama seperti Yellow Claw, Brooks, Julian Jordan, Mesto, Da Tweekaz, Afro Bros, hingga Quintino bersanding dengannya.
"Ini new amazing experience sekaligus wishlist checked karena bisa main di event festival internasional seperti ITS," katanya.
"Sampai kapan pun, perjalanan di cruise ship, di tengah laut merupakan unforgettable moment untuk saya," tambahnya.
Pada gelaran yang diselenggarakan 23-26 Mei lalu di atas kapal bernama Costa Serena, Lionel dan RAF tampil bersama hitsnya.
"Kami membawakan Tech It Back, kami juga memainkan Give All, dan track milik QuickBuck X NUZB, juara EMPC 2023 lalu," tutur Lionel.
Perlu diketahui, pengalaman Lionel dan RAF di ITS merupakan bagian dari reward kemenangannya pada gelaran DJ Battle 2024. Sebagai penggagas acara, ICEPERIENCE.ID memberi peluang bagi para talenta disc jockey lokal untuk tampil di panggung internasional.
(mau/dar)