Jakarta -
Artis Bebizie sampai saat ini masih betah sendiri selepas bercerai. Namun, bukan berarti anggota DPRD DKI Jakarta dapil 3 terpilih 2024 itu selektif mencari pasangan.
Bebizie memang belum prioritas untuk membina asmara. Ia ingin fokus berkarier di dunia politik dan berencana kuliah lagi.
"Daripada nanti bermasalah kepada rumah tangga dan karier, jadi kita lebih baik ngalirin saja dan sudah happy sih. Dan anak-anak juga sudah bisa semua," ujarnya saat ditemui di Gedung Trans TV, Jakarta Selatan, Rabu (11/9/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Soal keinginan calon pasangan, pelantun Nyamuk Malam itu mengaku tak berminat dari kalangan yang sama. Sebab ia tipe yang cemburuan dan gampang stres.
"Mungkin politisi atau pengusaha atau wirausaha. Tapi kalau untuk artis, aku memang dari dulu berkomitmen untuk tidak punya pasangan satu profesi, karena tantangannya ketemu cantik-cantik daripada kita cemburu, stres," tuturnya.
Ibu empat anak itu punya kriteria khusus untuk pasangan. Ia mengutamakan bertanggung jawab dan bisa memenuhi kebutuhan dasar.
"Paling penting bertanggung jawab, bisa membimbing kita ke arah lebih baik misal ke agama, lalu kebutuhan utama premier yang benar-benar dasar dia bisa atasi. Lalu ketika dia tidak bisa bantu banyak setidaknya tidak menyusahkan. Saya mencari laki-laki yang bisa bertanggung jawab atas kebutuhan dasar diri saya sendiri," katanya.
Bebizie mengatakan masih lama untuk menikah lagi. Tapi ia tak tahu ketentuan Tuhan.
"Belum, kalau memang ada kan, kalau di hati bilang nggak mau, tapi kalau Allah ditakdirin bisa kenapa nggak," pungkasnya.
(mau/wes)