Jakarta, CNBC Indonesia - Pemerintah menargetkan angka pertumbuhan ekonomi hingga 8%. Angka ini dinilai ambisius karena kondisi global yang dipenuhi tantangan. Salah satu strategi utama untuk mencapai target tersebut adalah dengan mendorong investasi baik dari dalam maupun luar negeri, termasuk hilirisasi.
Menteri Investasi dan Hilirisasi/BKPM Rosan Roeslani mengungkapkan di tahun 2025, target investasinya meningkat 15,6% atau 1.905 Triliun dibanding tahun sebelumnya yakni 1.625 T. Menurut Rosan, investasi akan mengambil peran besar dalam mendorong ekonomi. Target pertumbuhan di angka 8% dinilai masih realistis dan yakin dicapai karena potensi investasi yang masuk ke Indonesia masih tinggi. Rosan juga menyinggung kondisi geopolitik yang terjadi saat ini justru bisa membawa peluang baru. Seperti apa?
Selengkapnya saksikan dialog Shinta Zahara bersama Menteri Investasi dan Hilirisasi/BKPM Rosan Roeslani di Program Evening Up CNBC Indonesia, Rabu (05/02/2025).